01 March 2015

Konfigurasi Nested KVM di Debian Jessie


Tulisan ini dipraktekan pada prosesor Intel yang memiliki fitur VT-x. Untuk menampilkan informasi tentang prosesor di Debian Jessie, dapat menggunakan perintah:
lscpu
Piranti lunak yang digunakan untuk menguji tulisan ini adalah:
  • Host: Debian Jessie  + qemu-kvm + virt-manager
  • Guets: Proxmox VE 3.4
  • Nested Guest: Microsoft Windows Server 2012
Langkah-langkahnya:
1. Sebagai root, pasang paket-paket yang diperlukan:
apt-get install qemu-kvm libvirt-bin libvirt-clients libvirt-daemon libvirt-daemon-system virt-manager
2. Sebagai root, tambahkan konfigurasi untuk mengaktifkan opsi nested pada modul kvm_intel
echo "options kvm-intel nested=y" >> /etc/modprobe.d/kvm-intel-nested.conf
3. Reboot komputer host

4. Verifikasi opsi nested sudah aktif pada modul kvm_intel
cat /sys/module/kvm_intel/parameters/nested
5. Pasang guest OS Proxmox VE 3.4 dengan virt-manager.

6. Pasang VM Windows Server 2012 di dalam Proxmox VE 3.4.


No comments: